Flip for Business menyediakan Test Mode (Sandbox environment) untuk membantu Anda melakukan simulasi di lingkungan yang aman tanpa melakukan transaksi nyata. Test Mode (Sandbox) awalnya akan dilengkapi dengan saldo Rp950.000.000.000 (IDR 950 miliar) untuk Anda pakai untuk mencoba API.
Berikut langkah-langkah untuk melakukan inquiry dan disbursement menggunakan Test Mode (Sandbox):
- Pelajari dokumentasi API di sini dan atur base URL sesuai dengan itu.
- Dapatkan credentials (Secret Key dan Validation Token) dan atur URL callback di Kelola API.
- Baca petunjuk User Acceptance Test (UAT) atau pada bit.ly/UATBigFlip-2
- Tutorial: Bank Account Inquiry
- Kirim request inquiry sesuai dengan yang diinstruksikan dalam UAT.
- Response dengan status PENDING akan dikirim ke sistem Anda.
- Buka halaman Riwayat Cek Rekening dalam Test Mode (Sandbox).
- Pastikan permintaan muncul di tabel dan simulasikan inquiry dengan mengklik Force Success, Force Invalid, Force Suspected, atau Force Blacklisted.
- Callback akan dikirim ke URL Anda dengan status yang disimulasikan.
- Tutorial: Disbursement
- Kirim request disbursement sesuai dengan yang diinstruksikan dalam UAT.
- Response dengan status PENDING akan dikirim ke sistem Anda.
- Buka halaman Riwayat Transaksi dalam Test Mode (Sandbox).
- Pastikan permintaan muncul di tabel dan simulasikan inquiry dengan mengklik Force Success atau Force Failed.
- Callback akan dikirim ke URL Anda dengan status yang disimulasikan.
Komentar
0 komentar
Artikel ditutup - tidak bisa memberikan komentar.